Pratista Skin Care

HYDRATING TONER : Supaya Skincare Kamu Dapat Menyerap Ke Dalam Kulit Dengan Lebih Optimal

07 Sep 2020
Share :
Facebook Twitter Print

Setelah cleansing, sangat direkomendasikan untuk melanjutkan skincare routine ke step toning. Tahapan ini berfungsi untuk:

  • Mengembalikan hidrasi (kadar air) pada wajah
  • Menyeimbangkan pH kulit
  • Membantu skincare berikutnya agar bisa terserap lebih maksimal

Sebelum pembahasannya lebih jauh, kita samain perspektif dulu ya. Jadi toning yang dimaksud disini adalah dengan menggunakan hydrating toner, bukan exfoliating toner. Gimana cara bedainnya? Gampang banget, Kamu cari aja yang ga ada kandungan eksfoliasi, seperti AHA (contoh: glycolic acid, mandelic acid, dll), BHA (salicylic acid), dan PHA (gluconolactone). Kandungan hydrating toner biasanya lebih ke arah hydrating, soothing, dan calming, seperti hyaluronic acid, chamomile, aloe vera, centella asictica dan masih banyak yang lainnya.

Pengaplikasian toner

Secara umum ada dua cara untuk mengaplikasikan toner, yaitu ditap-tap dengan tangan langsung atau digosok menggunakan kapas. Selain itu, ada juga cara lainnya seperti metode CSM (Chizu Saeki Method) dengan mengkompres kapas yang sudah dibasahi toner, atau 7 skin method dengan mengaplikasikan hydrating toner sebanyak 7 layer. Semuanya sama-sama efektif, tinggal disesuaikan dengan kenyamanan masing-masing aja. Untuk pemula biar ga terlalu ribet, bisa pake tangan aja dulu, atau bisa mengikuti petunjuk penggunaan pada kemasannya.

Kok bisa bantu penyerapan skincare?

Mungkin beberapa dari Kamu muncul pertanyaan kayak gitu. Nah, dikutip dari Soko Glam, analoginya kayak gini, coba Kamu bayangin kulit kita itu sebagai sebuah spons kering, dan coba Kamu teteskan serum atau oles moisturizer di atas spons tersebut. Pasti penyerapannya akan lebih lama dibandingkan jika spons nya sudah dibasahkan terlebih dahulu dengan toner.

Atau biar lebih berasa, mungkin Kamu bisa eksperimen langsung di kulit Kamu. Coba deh Kamu pake moisturizer di kulit tanpa menggunakan toner dan kulit yang sudah diaplikasikan toner sebelumnya. Disini Kamu bakal ngerasain moisturizer lebih gampang nyerepnya di kulit yang sudah pake toner dibandingkan yang belum pake toner.

Dengan penyerapan yang lebih baik (dibantu dengan toner) tersebut, maka efektifitas serum ataupun cream yang kamu gunakan setelahnya akan menjadi lebih efektif tentunya.

Kesimpulan

Tahapan toning ini sebenernya opsional banget, tapi juga sangat direkomendasikan buat ada di skincare routine Kamu. Kulit yang terhidrasi dengan baik juga merupakan salah satu syarat untuk memiliki tampilan wajah yang glowing, plumping, dan sehat pastinya.

Sekian dulu bahasan soal step toning kali ini. Kalo kamu masih bingung seputar permasalahan kulit dan cara milih skincare yang tepat, boleh yuk #curhatinkeminsta aja, Minsta bakal bantu untuk rekomendasiin produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit kamu.

Klik Link berikut untuk konsultasi otomatis via Wbsite : Link WEB KONSUL

Klik link berikut untuk chat Minsta via WA : Link KONSULTASI & ORDER